Cara Mengaktifkan Ads.txt di Blogspot dengan Android

Cara Memasang Ads.txt di Blog

Cara Mengaktifkan Ads.txt di Blogspot dengan Android

Jika Kamu baru mengelola sebuah blog di blogspot dan baru terpasang Iklan Google Adsense, Pasti Kamu penasaran kenapa ada pemberitahuan di Google Adsense "Penghasilan Anda berisiko - Satu atau beberapa situs Anda tidak memiliki file ads.txt. Perbaiki masalah ini sekarang agar tidak berdampak buruk pada pendapatan Anda"?

Ada pemberitahuan seperti di atas karena pada situs blog Kamu, belum perpasang "file ads.txt". Solusinya tentu saja Kamu harus memasang file ads.txt kustom pada situs blog Kamu.

Hal ini harus segera di kerjakan oleh setiap pengelola blog, untuk menghindari Iklan Google Adsense Kamu tidak tampil pada Situs Kamu. Yang pada akhirnya memiliki dampak negatif pada pendapatan Kamu.

Ini merupakan antisipasi oleh pihak Google Adsense untuk menjamin kenyamanan pengiklan dan penerbit. Karena masih banyak di temui, ada pihak tidak bertanggung jawab yang iseng atau mempunyai niat jahat. Contohnya, memasang iklan menggunakan ID Penerbit orang lain, bom klik yang merugikan pihak penayang dan juga nama baik Google Adsense.

Sesudah di pimpin oleh Interactive Advertising Bureau (IAB), sebagai peningkatan transparansi dalam program periklanan, pihak Google mensetujui bergabung dalam mengimplementasikan ads.txt ini. Ads kepanjangan dari "Authorized Digital Sellers" atau Penjual Digital Resmi, bukan kepanjangan dari AdSense ya.

Dengan tertanamnya ads.txt kustom di blog Kamu, itu artinya Kamu telah memastikan pada pengiklan bahwa situs web Kamu merupakan mitra resmi. untuk menepis kekhawatir memasang iklan atau pihak Google Adsense, dan mereka bebas membuka lelang ke situs blog Kamu.

Cara Mengaktifkan Ads.txt di Blogspot dengan Android

Sebagai antisipasi efek buruk pada pendapatan Kamu, pihak Google Adsense merekomendasikan agar Kamu segera mengaktifkan Ads.txt di situs blog Kamu. Untuk lebih jelasnya cara mengaktifkan Ads.txt di Blogspot dengan Android sebagai berikut :

  • Masuk ke akun Blogger Kamu
  • Setelah masuk di Dasgboar Blogger pilih "Setelan".
  • Sroll ke bawah dan cari menu "Montesisasi".
  • Pada baris ads.txt kustom, pilih "Edit" dan klik "Ya". Seperti gambar dibawah ini :
    Cara Memasang Ads.txt di Blog
  • Isi kolom dengan kode google.com, pub-0000000000000000, DIRECT, f08c47fec0942fa0.
  • Ubah pub-0000000000000000, dengan ID Adsense Kamu, setelah itu pilih Simpan Perubahan.

Cara mencari ID AdSense

Untuk mendapatkan ID Adsense, masuk ke Dashboar Google Adsense Kamu dengan langkah berikut :

  • Masuk ke Google Adsense Kamu.
  • Pada Dasbor Google Adsense pilih "Akun".
  • Pilih "Setelan".
  • Pilih "Informasi akun".

Cara Mencari ID AdSense blog dengan Android
ID Adsense Kamu ada gambar di atas, berawalnya pub- .

Demikian penjelasan Cara Mengaktifkan Ads.txt di Blogspot dengan Android.

Semoga bermanfaat.


Baca juga : Sitemap Blogger dan Cara Submit di Webmaster Google

2 komentar untuk "Cara Mengaktifkan Ads.txt di Blogspot dengan Android"

Terima kasih atas kunjungannya.
Silahkan isi kolom komentar dengan tanggapan, kritik dan saran yang sesuai dengan topik pembahasan.